Anggota Baru Dapur Goodiebake

Weekend lalu saya menyempatkan diri mampir ke salah satu toko kelontong khusus horeca (hotel, restoran, café) di bilangan Fatmawati, sambil menunggu suami saya mengganti aki mobil yang soak di Pasar Cipete.

Ah, senangnya akhirnya beberapa wish list terpenuhi. Bukan saja masalah biaya yang selama ini menghalangi, tapi juga waktu untuk saya mengunjungi toko ini yang beberapa kali selalu gagal.

Fatmawati memang surga bagi pencari alat dan bahan kue seperti saya.  Toko kue yang saya tahu di daerah ini adalah Wilton dan Titan, sementara toko perlengkapan dapur yang saya kenal adalah Angsana dan Dewi, semuanya ada di Jalan Raya Fatmawati. Harganya jauh lebih miring dari Ace Hardware. Ya iyalaaahhh.

Yuk tengok anggota baru dapur saya…

digital scale

digital scale

Digital Scale Tanita

Harga: IDR 419.500,-

Alat ini sudah saya masukkan daftar keinginan sejak tahun lalu. Gila ya, lama banget. Sebelum beli saya cari info dulu melalui toko-toko online dan bertanya sana-sini. Jawabannya: Tanita adalah salah satu merk yang saya inginkan. Ternyata di Toko Dewi memang cuma ada merk ini. Si Enci mengklaim, dia hanya menjual alat dengan merk-merk yang punya kualitas bagus.

Spesifikasi pilihannya adalah 2 dan 3 Kg. Untuk yang 2 Kg, ukuran yang bisa jalan adalah genap mulai dari 2, 4, 6, 8, 10 dst. Mangkuknya bening dan bertenaga 4 baterai AA. Sementara yang 3 Kg, ukurannya mulai dari kelipatan 5, 10, 15, 20, 25 dst. Mangkuknya putih (tidak bening) dan bertenaga batere tipis Maxwell. Selisih harga 25 ribu lebih murah dari yang pertama, tapi menurut saya agak ribet ya ukurannya. Dan saya pikir, rasanya tak pernah menimbang sampai 3 Kg.

Akhirnya pilihan jatuh pada kapasitas 2 Kg dengan kemampuan mengukur Kilogram dan Oz. Oke deehhh, bungkus!

pepper mill

Pepper Mill

Harga: IDR 117.500,-

Yang ini masuk daftar keinginan sejak 2 tahun lalu, hehehe, lebih lama lagi. Saya lihat di Pantry Magic Kemang, harga pepper mill ukuran paling kecil IDR 175,000, bagus sih, ada warna hitamnya pula. Selain kayu ada juga yang berbahan akrilik bening. Menggiurkan.

Tempat lain yang sempat saya lihat adalah D Best Fatmawati, satu set pepper mill dan salt shaker akrilik ukuran terkecil yang pernah saya lihat harganya IDR 145,000. Hmmm yang di D best, lebih unik bentuknya menurut saya waktu itu, tapi saya tidak membutuhkan salt shakernya sehingga saya mengurungkan niat membelinya.

Sampai akhirnya sampai di Toko Dewi kemarin, bisa beli pepper millnya saja. Cihuy! Saya pilih tipe berbahan kayu yang lebih gelap. Sebenarnya untuk apa sih si fungsinya?

Jadi gini, saya pernah beli black pepper lalu langsung saya haluskan dengan blender tapi karena pemakaiannya yang jarang dan biasanya cuma butuh sedikit taburan saja, maka black pepper halus jadi kehilangan aroma khasnya alias APEK! Dengan pepper mill saya cukup memutarnya untuk menghasilkan merica yang saya butuhkan saja. Masukkan 1 sdm merica butiran ke dalamnya untuk ukuran alat yang saya pilih ini (sedang). Begitu loch…

l

Multiple Ring

Harga: IDR 13.500,-

Nah kalo yang ini fungsinya untuk membentuk telur mata sapi, pancake atau cookie (raksasa pastinya xixixixi). Di beberapa supermarket kisaran harganya diatas 15 ribu. Dasar emak-emak, maunya super irit.

Bentuknya macam-macam lho, selain bentuk hati seperti ini, ada juga bentuk bunga, boneka, bintang, kotak dan bulat polos. Lucu ya!

Bagi yang berminat mengunjungi Toko Dewi, lokasinya ada di Jl. Fatmawati No.67, kira-kira 100 meter sebelum Pasar Cipete, Blok A, Kebayoran Baru. Tel: 7201361, 7245476.

Wish list saya selanjutnya adalah Food Processor (berharap ada yang bersedia memberikannya sebagai kado untuk ultah saya nanti :D).

Advertisement