Di tengah maraknya pandemi virus, liputan dari @inspirasijawapostv ini jadi semacam oase buat kami para pegiat makanan lokal-sehat di Jakarta.
Liputan yang juga menjadi pengingat kita semua bahwa sehat adalah gaya hidup, suatu pilihan yang seyogyanya dilakukan sejak dini, sekecil apapun, sesuai kemampuan kita. Bukan pola yang mendadak dilakukan karena panik atau takut tapi karena kita memang menyayangi diri dan peduli akan tubuh kita. Karena tentu saja, jika kita tidak sehat, akan banyak sekali aktivitas yang menjadi terhambat bahkan mungkin juga akan menyulitkan orang-orang tersayang di sekitar kita.
Semoga liputan ini tidak saja memberi inspirasi bagi lebih banyak lagi khalayak, tapi juga menjadi titik balik menuju pola hidup yang lebih baik dan tetap sehat serta bahagia untuk kita semua.
Stay safe and healthy, Sahabat @pasargeret dan teman-teman Goodiebake…