Pernah liat foto spaghetti yang ditusuk ke potongan sosis sepertinya lucu, jadi penasaran untuk nyoba bikin. Maka isenglah bikin ala aglio e olio (minyak dan bawang putih), favoritnya Ammar.
Catatan: pastikan air rebusan banyak dan cukup merendam pasta. Punya saya ada yang kurang matang di bagian sosisnya.
Fancy Pasta ala Aglio e Olio
Goodiebake.com
Bahan:
100g spaghetti, potong 2, biar ga kepanjangan
4 buah sosis sapi Bernardi, potong-potong satu ruas jari
1 siung besar bawang putih, cincang
1 sdm daun dill, cincang – bisa diganti rempah lainnya
1 sdm extra virgin olive oil
Garam & merica hitam sesuai selera
Air & garam secukupnya untuk merebus pasta.
Cara Membuat:
Tusukkan pasta kering ke potongan-potongan sosis sampai habis.
Didihkan air bergaram dan masak pasta sesuai petunjuk.
Hangatkan minyak di wajan lalu tumis bawang putih sampai harum lalu masukkan pasta yang sudah ditiriskan, dill, garam dan merica.
Matikan api, aduk rata. Pasta siap dihidangkan.