Kloter pertama bikin, saya ngga kebagian karena ternyata pada minta tambah. Besoknya saya bikin lagi dengan porsi lebih banyak.
Ini salah satu bukti, masak bisa enak tanpa tambahan MSG. Kuncinya pede pake bumbu (baca: boros). Dijamin pancinya dikorek bersih :p
Potato & Leek Cream Soup
Category : Starter, Goodiebake
Prep Time : 5′
Cook Time : 20′
Yield : 3
Ingredients
½ bagian bawang bombay iris
3 siung bawang putih geprek
2 batang daun bawang, plus extra utk taburan
1 sdm butter
½ sdm oregano kering
1 sdt parsley kering
2 lembar bay leaf kering
sejumput thyme kering
4 sdm bubuk mashed potato siap pakai
500 ml air
100 ml susu UHT tawar
½ sdt merica hitam
garam & gula secukupnya
Directions
Panaskan butter, tumis bombay dan bawang putih sampai layu, masukkan daun bawang dan semua bumbu kering untuk mengeluarkan aromanya. Tambahkan air untuk melunakkan sampai air berkurang. Blender semua bahan.
Jerang kembali di dalam panci, taburkan bubuk kentang, aduk sampai mengental. Tambahkan air sedikit-sedikit sambil diaduk masing-masing sampai mendidih supaya kentang tidak terpisah.
Tambahkan susu, garam, gula dan merica. Cicipi sampai dapat rasa yang pas. Saya suka asin gurih. Hidangkan dengan taburan daun bawang.