GOODIEBAKE.COM: “Don’t judge a book by its cover”, kata pepatah yang berhasil “menonjok” saya ketika melihat hasil dari pembuatan cake hantaran natal yang ke-3 ini, Fruit Cake.
Saya punya beberapa koleksi resep fruit cake dengan gambar-gambar yang menurut saya kurang menarik tampilan dan rasanya. Namun saya salah besar! Rasa fruit cake ini saya kasih 2 jempol…dan sangat saya rekomendasikan sebagai salah satu hidangan acara apapun.
Fruit Cake
Bahan A, ayak:
275 g terigu serba guna
1,5 sdt baking powder
2 sdt kayumanis bubuk
1 sdt cengkeh
Bahan B, campur dan taburi sedikit terigu. Sisihkan.
80 g sultana
80 g almond cincang kasar
50 g mixed peel
50 g kismis
Bahan C:
125 g butter
125 g baker’s mix atau bisa diganti margarin biasa
200 g gula castor
4 telur utuh
2 kuning telur
1,5 sdm orange marmalade
Taburan: Almond/ sultana/ kismis atau siram royal icing:
Kocok 60ml kuning telur dengan 225 gula halus lalu steam beberapa menit untuk membunuh bakteri putih telur.
Kocok bahan C hingga mengembang dan pucat (20 menit) lalu masukkan telur satu per satu sampai rata disusul marmalade.
Masukkan bahan A secara bertahap, aduk rata.
Masukkan adonan kedalam loyang beroles mentega, panggang 45-60 menit pada suhu 180c.
Tips.
Jika menggunakan loyang tanpa lubang tengah, beri cekungan di adonan bagian tengah supaya matang merata dan tidak pecah saat dipanggang.
Pingback: Tweets that mention goodiebake™ » Hantaran Natal #3: Fruit Cake -- Topsy.com