Goodiebake.com: Pada dasarnya urap sayur ini bisa berisi sayuran apa saja sesuai selera. Aslinya memang hanya terdiri dari kangkung, toge dan kacang panjang, seingat saya. Tapi biar seru bisa ditambahkan yang berwarna seperti wortel, saya bahkan menambahkan sawi putih pada urap saya hehehe.
Untuk menu Ramadhan yang singkat dan berselera, resep ini juga bisa dicoba. Padukan dengan bacem. Tambah nasi ciek!
[Urap Sayur]
Bahan:
Kelapa parut dari 1/2 butir kelapa yang setengah tua
5 lembar daun jeruk
Sayuran:
100g toge, buang akar
50g bayam, ambil daunnya saja
1 buah wortel, iris korek api
50g kacang panjang, potong-potong
50g sawi putih, iris tipis
Bumbu halus:
6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 jempol kencur
1/4 sdt terasi bakar
1/2 sdm gula jawa
1 sdm garam
Kecuali toge, kukus semua sayuran, masukkan bayam belakangan biar ngga terlalu matang.
Campur parutan kelapa dengan bumbu halus dan daun jeruk. Kukus juga.
Aduk rata sayuran dan kelapa. Sajikan.