[GOODIEBAKE.COM] Bermodal susu, air kaldu dan rempah, kita bisa menghasilkan sup krim yang enak dan bergizi. Tinggal cari bahan utamanya saja yang kita inginkan, kentang, labu, jamur atau jagung manis. Bahkan tanpa susu juga bisa seperti tomat atau sayuran (minestrone). Padankan deh dengan ayam suwir, sosis, daging cincang atau daging asap. Tinggal cari teman untuk menghabiskan supnya bersama-sama. Asik kan?
Resep ini saya buat ketika ada request sarapan dari temen. Bikinnya sih sudah lama, baru sekarang di posting.
Jika pada Mushroom Soup saya cuma pakai maizena, nah yang ini pakai adonan dasar untuk pengental (roux).
Silahkan dicoba bagi penggemar jagung.
[Sup Krim Jagung dengan Beef Salami]
Porsi: 5
Persiapan: 15 menit
Proses memasak: 5 menit
Bahan:
20 gr bawang bombay cincang halus
2 sdm mentega (saya pakai Orchid unsalted butter)
2 sdm terigu
2 sdm oat
1 sdt garam
1/2 sdt merica
2 blok kaldu instan
1000 ml susu UHT plain
300 gr jagung
1 sdt daun parsley kering siap pakai, plus extra untuk taburan
2 lembar beef salami, potong dadu (saya pakai merk Villa)
1/2 sdm makan minyak untuk menggoreng
Cara Membuat:
- Blender jagung dan oat dengan 1/2 bagian susu. Sisihkan.
- Panaskan minyak, goreng beef salami sebentar. Sisihkan.
- Cairkan butter pada panci penggorengan, masukkan bombay. Tumis sampai layu.
- Masukkan terigu, aduk rata. Tambahkan sisa susu cair sedikit-sedikit sambil terus diaduk sampai licin lalu biarkan mendidih sambil terus diaduk.
- Tambahkan campuran jagung. Masukkan garam, merica, parsley. Aduk sampai mendidih.
- Hidangkan panas-panas dengan taburan beef dan parsley.
wah boleh dicoba nih, biasanya bikin instan aja T_T…. gak enak…
LikeLike
iya, yg instan pake pengawet makanya ga enak…
LikeLike